Adi Suryawan Sabet Medali Emas dalam kompetisi “Indonesian Fusion Plated Dessert”.
Masa Pandemi bukanlah penghalang untuk terus mengukir prestasi. Seperti I Gusti Putu Adi Suryawan, mahasiswa pastry & bakery Elizabeth International yang berhasil menyabet gelar juara pertama & mendapatkan Gold Medal dalam kompetisi Indonesian Fusion Plated Dessert yang diadakan oleh PT Dapur Inspirasi Nusantara (DINTARA) berkolaborasi dengan Indonesia Pastry Alliance (IPA).
Dalam kompetisi yang sengit ini, Putu Adi berhasil menumbangkan competitor lainnya yaitu Bvlgari Hotel (Silver Medal ) & Goddess Bakery (Bronze Medal) dengan menampilkan 3 dessert traditional yaitu es teler, kolak, & pie susu yang dikemas dengan plating style yang modern serta memainkan variasi tekstur yang sangat apik.
Mahasiswa asal kota Tabanan ini mengaku tidak menyangka bahwa ia akan bisa meraih gelar juara mengingat ini adalah pengalaman pertamanya mengikuti sebuah kompetisi di bidang pastry & bakery.
“Awalnya saya tidak mengira jika bisa menang karena sebelumnya belum pernah ikut lomba, tapi mentor saya terus memotivasi saya untuk percaya diri dan tetap tenang. Saat tadi pengumuman juara saya kaget saat nomor meja saya dipanggil” ungkap Putu Adi
Kompetisi yang diikuti oleh peserta dari berbagai kota di Bali ini diadakan dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang pastry seperti yang telah disampaikan oleh Chef Agus Susanta, ketua IPA.
Selamat Putu Adi atas prestasinya, teruslah mengukir prestasi
Sukses Luar biasa!