Pembibitan di Konservasi Mangrove Bersama Mangrove Hero – Desa Nelayan Wanasari Mangroovement – #Handsondirts
Memiliki banyak sekali manfaat bagi kelangsungan hidup manusia maupun biota laut, maka dari itu hutan mangrove juga disebut sebagai paru-paru dunia. Salah satu fungsi hutan mangrove yang sangat penting bagi kehidupan manusia adalah sebagai penghasil oksigen (o2) dan sebagai penyerap karbondioksida (co2), sudah dapat dibayangkan bagaimana jika hutan mangrove tidak dilestarikan dan dijaga, bisa saja menjadi ancaman bagi kehidupan untuk generasi selanjutnya. Oleh sebab itu, kesadaran akan pentingnya hutan mangrove ini perlu ditingkatkan lagi, mengingat kegiatan dalam merawat hutan mangrove ini bersifat berkelanjutan.
Mengetahui akan pentingnya hutan mangrove agar dijaga dan dilestarikan, Mahasiswa tingkat akhir Elizabeth international jurusan Hotel supervision management mengimplementasikan event management dalam sebuah gerakan yang bertemakan “mangroovement” dimana gerakan ini ingin meningkatkan kesadaran akan pentingnya hutan mangrove juga ingin mengajak setiap orang agar nantinya terus berkontribusi dalam menjaga hutan mangrove. Bekerja sama dengan Mangrove Hero Bpk Agus Diana selaku sekretaris kelompok nelayan wanasari tuban yang akan mendampingi dan mengedukasi kegiatan ini. Bpk Agus Diana menyampaikan bahwa alur dari kegiatan ini adalah dengan kegiatan 3M yaitu Mencari, Menanam, dan Menjaga.
Kegiatan pre-event dari mangroovement ini adalah mencari bibit mangrove dan membuat bibit yang nantinya akan di tanam di kegiatan selanjutnya. Pada kegiatan kali ini setidaknya ada 70 bibit mangrove dengan jenis Rhizophora atau Bakau yang berhasil didapat dan dibuat bibitnya. Didalam kegiatan pre-event ini bpk Agus Diana juga mengedukasi para mahasiswa mengenal jenis-jenis mangrove hingga olahan dari mangrove yang dapat ditemui di Ekowisata kampoeng kepiting tuban Bali. disela kegiatan pun Bpk Agus Diana menyampaikan harapannya melalui kegiatan ini agar semakin banyak masyarakat luas yang peduli akan pentingnya hutan mangrove, mengingat persentase bertahannya mangrove hanya sekitar 10 sampai 15% oleh sebab itu kegiatan ini harus bersifat berkelanjutan.
Bersiap untuk Event Keren Mangroovement bareng Kakak-Kakak Mahasiswa Hotel Supervision Management #elizabeth_international pada Sabtu, 6 Oktober 2021 Pukul 14.00
Kepoin terus Kita…