Miliki Bisnis dalam Genggaman “Bangun bisnis digitalmu sekarang!”
Jaman sekarang siapa sih yang tidak mengakses dunia digital? bahkan bisa dikatakan dari anak – anak sampai orang tua kegiatan hariannya sudah tidak bisa lepas dari digitalisasi dan juga internet. Berbagai pelatihan seperti pelatihan perhotelan sudah mulai merambah ke media online. Komunikasi sehari – hari sekarang juga kita lakukan secara digital melalui berbagai platform, mencari informasi tentang trend dan dan hal – hal yang baru, dan bahkan kegiatan jual – belipun dilakukan secara digital. Nah, hal ini jugalah yang mendistrup bisnis – bisnis traditional dan mulai bergerak ke arah bisnis digital. Terutama para milenial dan genZ sangat antusias untuk membangun bisnis digital ini. Kenapa ya kira-kira? berikut beberapa alasannya:
- Lebih Familiar Dengan Teknologi
Kata “Kita” di sini mengacu kepada generas muda seperti misalnya generasi milenial dan generasiZ yang lahir dan tumbuh bersama teknologi. Bagi kalian yang merupakan kelahiran tahun 90an dan 2000an, tentunya familiar dengan social media seperti Instagram, facebook, tiktok, youtube baik secara fungsi maupun cara penggunaaanya. Mereka yang melek akan peluang akan menggunakan platform – platform ini untuk membangun sebuah bisnis. Di samping pemuatan akun yang gratis (tidak dikenakan sewa tempat), penggunaan sosial media juga bisa meraih cakupan masyarakat yang sangat luas mulai dari lokal, beda provinsi, hingga ke level beda negara. Nah, ternyata social media yang kita buka dan scroll setiap hari bisa digunakan untuk menghasilkan uang, jika kalian selama ini digunakan untuk apa saja?
2. Konsep yang Ringkas dan Dalam Genggaman
Dengan menggunakan dunia digital dan social media sebagai media bisnis membuat pengelolaan bisnis kita tidak terbatas ruang alias bisa di mana saja dan kapan saja karena bisa diakses melalui smartphone yang selalu kita bawa sehari – hari. Hal inilah yang membuat generasi muda sangat antusias dengan bisnis digital. Mengutip dari Dirjen Pajak Suryo Utomo dalam Seminar Nasional bertajuk ‘Tantangan dan Peluang Perpajakan di Era Revolusi Industri 4.0’ di Universitas Gunadarma beliau menyampaikan segala hal yang bersifat administrative mulai untuk dibuat ringkas dan digital mengingat karakteristik dari generasi muda. Nah sekarang coba para pembaca tanya pada diri kalian? apakah benar kalian tidak suka hal yang ribet dan suka hal yang bisa dibawa ke mana – mana secara ringkas? jika iya berarti konsep bisnis digital ini sangat cocok untuk kalian.
3. Melestarikan Usaha Keluarga
Nyatanya bisnis digital ini tidak harus melulu hal yang baru ! Jika ternyata orang tua kalian sudah memiliki sebuah usaha namun butuh pengembangan digitalisasi, kalian bisa ikut terjun di sana. Di samping akan sangat membantu keluarga, bisnis digital kalian tidak akan dimulai dari nol mengingat usaha orang tua kalian tentunya sudah memiliki nama dan pelanggan yang bisa “mulai” kalian targetkan. Jadi tunggu apalagi? dengan bermodalkan smartphone dan kuota yang kalian miliki kalian tidak hanya bisa memiliki sebuah bisnis digital namun juga bisa membantu perekonomian keluarga. Kalian juga bisa menjauhkan hashtag #bebanKeluarga loh
Ada yang sudah mulai geregatan untuk memulai bisnis digitalnya? eits, sebentar dulu. Memulai bisnis digital perlu persiapan hal – hal teknis yang sangat penting. Belum lagi kalian harus menyiapkan strategy pemasaran agar bisnis kalian bisa dikenal. Hal – hal seperti ini perlu bimbingan dan latihan yang tekun untuk mencapai sebuah performa maximal. Dalam memilih pembimbingpun kalian harus sangat jeli agar bisa mengarahkan kalian dengan baik dan tidak malah menjerumuskan usaha yang baru kalian rintis.
Good news karena di Elizabeth International hotel & business school telah hadir program “Digital Bisnis”. Program keren yang merupakan bagian dari divisi bisnis ini memuat materi – materi strategis yang sangat kalian perlukan untuk membangun, membranding, dan memasarkan produk kalian bahkan menstrategikan penentuan harga (pricing). Didampingi oleh para instruktur – instruktur handal bersertifikasi dari Amerika dan memiliki gelar S2 dalam dan luar negeri, kalian akan diajak untuk mendalami bisnis digital yang ingin kalian bangun secara teori dan praktek sehingga setelah menyelesaikan program 1 tahun ini kalian sudah memiliki sebuah bisnis digital yang siap go Public! jadi tunggu apalagi? kesempatan kalian untuk memiliki bisnis digital dalam genggaman adalah hari ini! “Every Moment Is a Fresh Beginning” -T.S, Elliot, Poet-. Berikut sekilas tentang business division di Elizabeth International